Review NPURE Cica Beat The Sun SPF 50 dan The Sun Powder SPF 30
Hai Buds, gak berasa sekarang udah di bulan pancaroba ya Buds. Di kota kalian sering hujan atau panas ni? Kalau di Padang cuacanya gak menentu terkadang panas di siang hari, eh malah hujan di malam harinya. Tapi jangan jadikan hal ini untuk kita mengeluh ya Buds. Hehehe bersyukur aja udah diberi nikmat luar biasa ini.
Aku seminggu ini lagi rutin pake N'PURE Beat The Sun SPF 50 PA ++++ dan The Sun Powder SPF 30 PA ++++ nih Buds. Karena tinggal di Padang ada yang kurang aja kalau gak pake sunscreen. Pernah sih waktu itu aku pake sunscreen tapi saat diaplikasikan ke mukaku jadi hitam gitu. Alhasil aku gak mau ngasih review apa-apa, udah ngerasa gak baik aja, hehehe
Benar aja kalau pake produk ini cobain dulu di leher atau tangan kita, kalau gak sesuai dan ngerasa dampaknya udah tinggalin aja. Satu hal yang pasti dari N'PURE The Sun ini cocok dipakai buat semua jenis kulit. Termasuk ibu hamil dan menyusui bisa memakainya, Buds.
Kenapa Harus Menggunakan Sunscreen N'PURE Beat The Sun SPF 50 PA ++++ dan The Sun Powder SPF 30 PA ++++?
Nah, meskipun kita gak kemana-mana tapi wajib banget melindungi wajah kita dari sinar UV. Kenapa? Karena matahari itu bisa saja masuk dari celah-celah jendela ruangan kita. Jangan sampai kita mengabaikan pemakaian sunscreen setiap hari, Buds.
Sunscreen itu penting untuk menghindari kita dari UVA & UVB, nah kalau ini bisa kita lawan dengan menggunakan N'PURE Beat The Sun SPF 50 PA ++++ dan The Sun Powder SPF 30 PA ++++.
Sunscreen ini melindungi wajah kita dari sinar UV, trus SPF akan menjadi BFF untuk melakukan aktivitas indoor & outdoor. Oleh karena itu, gunakan sunscreen dimana pun kita berada, sebab kita bisa bertarung dengan cara yang tepat hanya menggunakan sunscreen yang baik.
Review N'PURE Cica Beat The Sun SPF 50 PA ++++
Sunscreen harian alami yang diformulasikan dengan 100% dari bahan-bahan yang berupa Cica Leaf Water, Chrysanthemum Extract, Chamomilla Extract, dan Camellia Sinensis Leaf Extract. Dimana bisa bermanfaat buat melindungi wajah dari sinar matahari dan bisa melembabkan kulit wajah juga. Jarang banget kan sunscreen double manfaatnya gini, hihihi.
Sunscreen N'PURE ini halal gak? Ini produk natural alami dari Indonesia loh, sudah tersertifikasi halal oleh BPOM, halal, dan dermatologycally tested juga, Buds. Jadi gak usah khawatir, ini aman banget buat yang muslim.
Tentunya sunscreen N'PURE sudah bebas paraben, bebas minyak general, SLS free, bebas silikon, bebas alkohol, UE allergen, minimal ingredients, dan bebas pewangi. Hal ini yang membuat produk ini cocok buat segala kondisi wajah.
Produk ini dikemas dengan extra aman seperti ditutup sama dua lapis penutup kotak, trus pas dibuka tampak bagian lubang kotak yang menyangka agar produk tidak mudah jatuh makanya cocok dibawa saat bepergian, camping dan sebagainya.
Packaging sunscreen N'PURE ini berwarna hijau daun, jadi bisalah ya dipake buat cowok karena warnanya gak girly juga. Pada saat kita buka penutupnya maka ujung sunscreen keliatan berwarna putih. Di bagian depan dan belakangnya juga ada informasi mengenai produk, Buds.
Cara Pemakaian N'PURE Cica Beat The Sun SPF 50 PA ++++
Cukup mudah menggunakan N'PURE Beat The Sun SPF 50 PA ++++ dibandingkan The Sun Powder SPF 30 PA ++++. Menurutku sesaat kita menekan badan produk ini maka langsung keluar sunscreen-nya. Sunscreen ini gak terlalu lengket, gak cair juga, bisa cepat menyatu di wajah kita sehingga nyaman dipake ke muka ya.
Review N'PURE Cica Beat The Sun Powder SPF 30 PA ++++
Setelah menggunakan N'PURE Cica Beat The Sun SPF 50 PA ++++ dengan tekstur krim untuk perlindungan alami harian. Kini saatnya aku me-review SecondShield protection dengan N'PURE Cica Beat The Sun SPF 30 UVA/UVB. Ini merupakan tabir surya yang bertekstur bubuk.Penggunaan terbaik untuk msngaplikasikan ulang atau ketika kita ingin mendapatkan tampilan kulit yang matte. Sunscreen powder ini akan menjadi
#SecondShield untuk melindungi kulit dari UVA & UVB.
Kali pertamanya aku menemukan sunscreen yang powder begini, hehehe aku pikir ini unik sih jadi pembeda dengan sunscreen Beat The Sun SPF 50. Sunscreen powder ini, hybrid sunscreen dengan kandungan fisikal sunscreen yaitu (Titanium Dioxide) dan chemical sunscreen dengan kandungan (Ethylhexyl Salicylate & Ethylhexyl Methoxycinnamate) dan dapat memberikan perlindungan sinar matahari UVA/UVB dalam kuas yang nyaman. Membantu menyerap minyak berlebih, meminimalkan tampilan pori-pori, dan set makeup mu dan dalam mengurangi minyak berlebih pada wajah. Diformulasi dengan Natural Cica Leaf Water untuk menenangkan kulit Kamu.
Ingredient N'PURE Beat The Sun Powder SPF 30 PA ++++
Setelah menggunakan N'PURE Cica Beat The Sun SPF 50 PA ++++ dengan tekstur krim untuk perlindungan alami harian. Kini saatnya aku me-review SecondShield protection dengan N'PURE Cica Beat The Sun SPF 30 UVA/UVB. Ini merupakan tabir surya yang bertekstur bubuk.Penggunaan terbaik untuk msngaplikasikan ulang atau ketika kita ingin mendapatkan tampilan kulit yang matte. Sunscreen powder ini akan menjadi
#SecondShield untuk melindungi kulit dari UVA & UVB.
Kali pertamanya aku menemukan sunscreen yang powder begini, hehehe aku pikir ini unik sih jadi pembeda dengan sunscreen Beat The Sun SPF 50. Sunscreen powder ini, hybrid sunscreen dengan kandungan fisikal sunscreen yaitu (Titanium Dioxide) dan chemical sunscreen dengan kandungan (Ethylhexyl Salicylate & Ethylhexyl Methoxycinnamate) dan dapat memberikan perlindungan sinar matahari UVA/UVB dalam kuas yang nyaman. Membantu menyerap minyak berlebih, meminimalkan tampilan pori-pori, dan set makeup mu dan dalam mengurangi minyak berlebih pada wajah. Diformulasi dengan Natural Cica Leaf Water untuk menenangkan kulit Kamu.
3. Natural Plant Extract
Diperkaya dengan Natural Centella Asiatica Leaf Water yang terkenal dengan khasiatnya yang menenangkan untuk menenangkan kulit setelah terkena sinar matahari. Juga mengandung Oryza Sativa (Rice) Bran Oil dan Vitamin E untuk menghidrasi dan menutrisi kulit.
N’PURE Cica Beat The Sun Powder SPF 30 PA ++++
USP:
●Natural daily protection
●SPF 30 UVA/UVB
●Matte Finish
● BPOM, Halal, Dermatologically Tested, SLS-Free, Paraben-Free Mineral Oil-Free, Alcohol-Free, EU Allergen-Free, Minimal Ingredients, Fragrance Free, Non-nano.
Cara Penggunaan Cica Beat The Sun Powder SPF 30 PA ++++
Ketuk: Ketuk kuas dengan sisi tutup ke bawah beberapa kali
Pop: Buka tutupnya, dan putar bagian hijau ke arah bawah agar kuas terlihat.
Usap: Usap kuas dengan jari untuk memastikan bedak keluar.
Gunakan: Oleskan dengan perlahan seluruh wajah, leher, telinga, dan area terbuka lainnya dengan gerakan melingkar.
Re-apply: Gunakan kembali sepanjang hari sesuai kebutuhan (atau setidaknya setiap 2 jam) untuk perlindungan UV atau penyerapan minyak wajah.
Setelah Menggunakan N'PURE Cica Beat The Sun SPF 50 dan The Sun Powder SPF 30 selama Seminggu?
Akhirnya aku gak worry lagi pergi kemana-mana ketika cuaca sedang panas. Jujur, aku termasuk yang mageran kalau cuaca panas banget. Bahkan kota Padang itu panasnya luar biasa apalagi dekat dengan pantai ya. Jadi jangan bilang orang Padang gak takut panas, ya bisa-bisa parah wajah itu kalau gak pake sunscreen. Setelah menggunakan suncreen N'PURE ini mukaku cukup terjaga dari sinar matahari, cukup ringan berasa nyaman banget, tapi kalau aku lebih suka sunscreen N'PURE SPF 50 karena cepat banget diaplikasikan ke wajah. Sebab N'PURE SPF 50 ini tinggal ditekan langsung keluar deh. Nah sementara N'PURE SPF 30 diketuk dulu bagian bawahnya, dibuka bagian tutup seperti membuka lipstik tapi bedanya ini akan terlihat kuas yang lembut, baru deh diusap ke wajah kita.
Selama pemakaian, syukurnya aku gak menimbulkan reaksi apapun entah itu panas, entah itu agak berat di wajah, atau wajah kelihatan hitam. Aku merasa cocok-cocok aja. Dan aku yakin ini pas banget dipakai untuk aktivitas sehari-hari baik indoor atau outdoor, Buds.
Sekian dulu review menggunakan N'PURE Cica Beat The Sun SPF 50 dan The Sun Powder SPF 30 selama seminggu. Kalau ada update, aku akan update terus gimana perkembangannya ya Buds. Terima kasih, see you!
Aku keracunan juga beli N'pure ini karena baca review-review di blog, aku belum bisa bilang apakah ini work well di kulitku karena belum ada 14 hari pemakaian, semoga aja juga cocok yaa seperti Mba Ulfah kulitnya jadi bersih dan cerah..
ReplyDeleteBtw aku suka banget sama npure ini kemasannya jadi kepo banget pengen beli, tar deh nunggu stok di rumah abis heheh
ReplyDeleteLucu ya sun powdernya, N'pure salah satu brand yang aku suka karena produknya unik unik 😍
ReplyDeleteIni dua produk yg ku incer banget karena warna packaging dan sun powder yg ku cari-cari. Wah harus coba pake nih aku
ReplyDeleteBener juga ya kalau diem di rumah juga perlu pake sunscreen, soalnya saya seringnya kalau ada acara ke luar aja baru pake.
ReplyDeletePakai rangkaian ini memang bagus buat jaga kulit dari si UV yang kurang bersahabat. Apalagi juga bikin semangatnya itu ++++ dan packagingnya yang memikat
ReplyDeleteWaduh, coba sunscreen yang krim aja belum kesampaian eh ini udah ada yang bentuknya powder gini. Bisa mengurangi oksidasi di wajah ya Kak?
ReplyDeleteAbis baca ini jadi langsung cek Tokopedia buat belanja yang SPF 50. Harganya di 149ribu rupanya ya. Jadi mau beli karena HALAL, BPOM dan bebas alkoholnya. Tfs ya Ulfah.
ReplyDeleteSeneng deh, makin ke sini makin banyak produk-produk lokal yang dari herbal dan jelas halalnya karena bersertifikasi halal.
ReplyDeleteKalau pakai N Pure Cica Beat ini, gak perlu worry lagi ya pas cuaca panas di luar ruangan.
Masuk daftar list belanja nih. Tertarik banget kandungan Sun SPF 50 dan hybrid sunscreen. Pas dengan aktivitas kerja yang banyak di luar ruangan. Langsung cuss deh lihat di toped :)
ReplyDeletePertama kali liat produk Npure ini yg bikin aku terpikat adalah warna emeraldnya iya aku sebenarnya udah mau coba juga produk sunscreenya ini.
ReplyDeleteApalagi saat ini kondisi cuaca aduhai ya.
Beda banget kah Kak dengan jenis sunscreen yang sering dipakai ketika berenang atau di pantai? Karena fungsinutamanya melindungi dari sinar UV kan ya?
ReplyDeleteUlfah, aku akui Padang itu panas banget. Aku aja yang tinggal di Cilegon yang posisinya dekat laut, tapi masih panas Padang.
ReplyDeleteSunscreen bedaknya lucu. Pertama kali lihat yang bentuknya seperti itu.
jujur saya belum pernah pakai sunscreen, hehe dan ternyata cara kerjanya berbeda dengan sunblock ya kak.. kalau sunblock saya pernah pakai waktu main ke pantai :D
ReplyDeleteKenapa harus menggunakan dua sunscreen y kak. Apakah boleh jika kita hanya menggunakan sunscreen npure yg powder saja.
ReplyDelete